Pages

Wednesday, November 24, 2010

Teeners Music Festival SMA 10 Padang, Kebanggaan yang Kembali Hadir

Padang--Teeners Music Festival VI yang menjadi icon kebanggaan SMA Negeri 10 Padang, Sumatera Barat kembali menghebohkan Padang dan Sumatera Barat pada Minggu (21/11) setelah acara ini sempat dibatalkan dan ditiadakan untuk satu periode karena gempa yang melanda kota yang terletak di pinggir pantai tersebut. Acara tahunan ini diadakan di Gor Haji Agus Salim Padang, dengan peserta perwakilan SMA-SMA di Sumatera Barat. Kali ini tema yang diangkat adalah Rock Your Heat for Indonesia.


Acara ini merupakan program kerja Organisasi Siswa Intra Sekolah SMA Negeri 10 Padang yang sudah menjadi tradisi dan sangat susah untuk dihilangkan. Kali ini yang memiliki program kerja sekaligus yang menjadi ketua panitianya adalah Rimby Soesilio yang menjabat sebagai Koordinator Sekbid 8 yaitu Bidang Apresiasi Seni dan Budaya. Dalam kepengurusan OSIS Rimby Soesilo dibawahi oleh Fefri Zahilatul yang berperan sebagai ketua OSIS.


                                                                         Foto : Dokumentasi Teeners



Festival Band tersebut mengeluarkan 3 juara atau band terbaik penilaian juri dan satu band favorit pilihan penonton dengan cara polling sms. Juara satu diraih oleh Claviora, grup band kebanggaan SMA negeri 3 Padang, juara dua diraih oleh Romusha yang berasal dari SMK 7 Padang, dan juara tiga diraih oleh SMA 1 Padang Panjang dengan grup band Paparazzi. SMA Negeri 10 yang menjadi tuan rumah harus puas dengan hanya meraih title band terfavorit dari band Ahimsa sekaligus vokalis terbaik yang juga berasal dari band tersebut, Abdi Fachruri.

Menurut Fefri sang ketua OSIS periode 2009-2010, acara yang berlangsung dari pukul 08.00 WIB hingga 21.30 WIB ini tergolong sukses dengan kedatangan penonton sekitar 1000 orang. Meski tak sempat dihadiri oleh sang kepala sekolah, Fefri tetap bangga dengan kesuksesan acaranya. “Pak Kepsek ga datang, sehingga ia tidak memberikan apresiasi pada kami, hanya saja bu Yensi Moritha sebagai Wakil Kepsek yang memberi apresiasi sebuah kepuasan kepada kami,”ujarnya. Acara tersebut juga dihebohkan dengan penampilan band-band ternama Sumatera Barat seperti 5Blitz dan Ghostbusters.

Oleh: Afif Permana Aztamurri

1 comment:

  1. acara Teeners Music Festival sgt bgs bgt..
    ingin mnyaksikn nya lage..
    Maju terus buat SMA N 10 Padang

    ReplyDelete