Pages

Tuesday, November 23, 2010

Musik Jepang di Kalangan Remaja Indonesia


 Shamisen, gitar khas Jepang

Jepang, merupakan negara yang pernah menjajah Indonesia tempo hari. Namun, jika dilihat akhir-akhir ini. Hubungan kedua negara (Indonesia-Jepang) sudah sangat membaik. Kerjasama yang dilakukan kedua negara terlihat sangat erat jika dilihat dari segala aspek. Bahkan, dalam bidang seni, musik Jepang mulai terdengar akrab di telinga orang Indonesia.

Akhir-akhir ini, sudah mulai banyak event Jepang yang diadakan di berbagai kota besar di Indonesia. Banyak anak muda yang membentuk sebuah band beraliran musik Jepang. Bahkan, band ternama Indonesia seperti J-Rocks mengusung aliran musik Jepang. Terkadang, kalau kita melihat di berbagai acara di televisi, musik latar yang dimainkan juga berasal dari negeri matahari terbit tersebut. Maka dari itu, sudah tidak aneh apabila kita sedang melihat teman-teman kita sedang bernyanyi dan mendengarkan lagu-lagu Jepang.

“Serangan” lagu Jepang mungkin bisa dibilang berawal dari soundtrack anime dan drama-drama yang pernah ditayangkan di televisi. Sebut saja seperti anime Digimon, Bleach, Naruto, One Piece, dan lain sebagainya. Sedangkan drama (dorama jika dalam bahasa Jepang) semacam one liter of tears dan drama lainnya juga bisa dibilang sebagai awal dari digemarinya lagu-lagu Jepang di kalangan remaja Indonesia. Setelah mengetahui lagu-lagu dari serial tersebut, maka orang-orang pun mulai menyukainya dan kemudian mencari tahu, siapa sebenarnya yang menyanyikan lagu-lagu favorit mereka itu. Kemudian mereka mencari lagu lain yang dibawakan oleh penyanyi atau band tersebut.

Namun, bukan berarti lagu Jepang yang kini tengah digemari sebagian remaja di Indonesia berawal dari soundtrack-soundtrack tersebut. Tidak sedikit juga orang yang memang sudah dari awal memang menyukai lagu-lagu Jepang. Mungkin, beberapa diantara mereka tidak sengaja nemu lagu Jepang yang menurut mereka bagus ketika sedang mencari lagu lain, ataupun alasan lainnya. Band-band yang (setahu saya) tidak mengisi soundtrack anime adalah dir~en~grey, The GazettE, Alice9, Antique Café, One OK Rock, Ellegarden, dan lain sebagainya. Namun, apabila kita datang ke matsuri atau event Jepang yang diadakan di Indonesia, tidak sedikit juga penggemar band-band tersebut.

Sebenarnya, musik Jepang juga memiliki aliran-aliran sama seperti musik pada umumnya. Hanya saja, terkadang musik Jepang memiliki ciri khas yang tidak dimiliki oleh musik dari negara lain. Pada beberapa band, lagu-lagu yang dibawakan diberikan sentuhan oriental khas Jepang. Seperti pada lagu Omoide dari band Psycho le Cemu. Ada juga band yang memberikan sentuhan Shamisen (gitar khas Jepang). Dan percaya atau tidak, lagu-lagu semacam itu pun digemari juga oleh remaja Indonesia.

oleh : Muhamad Iko Dwipa Gautama 

sumber gambar : http://3.bp.blogspot.com/_MUU7s2JemoQ/TMwQQJcq5QI/AAAAAAAAACI/xKAMxm09SOM/s1600/Tsu_kouki_sm.jpg

1 comment:

  1. Jika kita perhatikan.. lagu-lagu jepang yang populer kebanyakan merupakan lagu dari soundtrack anime dan drama-drama Jepang, yang sekarang lagi digandrungi Naruto Style..thanks udah di share bos.. get upload..

    ReplyDelete